Menu Close

Hari ini Bupati Purbalingga kembali hadir di Desa Kalikajar menghadiri undangan dari panitia penyelenggara senam dan pembagian sertifikat tanah Desa Kalikajar. Bu Tiwi tiba di lokasi pada jam 8 pagi bersama rombongan dan langsung disambut meriah dengan kreasi tek tek dari Karang Taruna Eka Kriya 3. Agenda Ibu di Desa Kalikajar adalah senam bersama dan pembagian sertifikat tanah program PTSL. Sebelum senam bersama di lapangan badminton RT 2 RW 5, terlebih dulu Bu Tiwi melihat lihat stand UKM yang didirikan oleh masyarakat RW 5.

grup tek tek eka kriya 3

Teriakan ratusan warga mulai bergemuruh saat Ibu memasuki lapangan badminton bergabung dengan peserta senam dan mengikuti gerakan instruktur senam. Setelah mengikuti senam, Bupati kemudian memberikan sambutan dilanjutkan dengan pemberian bantuan kepada panitia penyelenggara, bantuan kepada kelompok senam dan karang taruna, pemberian santunan anak yatim dan pembagian sertifikat tanah dengan simbolis. Dalam sambutannya, Bu Tiwi mengajak masyarakat agar menjaga imunitas tubuh salah satunya dengan rutin berolahraga dan menghimbau masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Setelah rangkaian acara selesai, Bupati dan rombongan meninggalkan lokasi dan menuju Penican. Pembagian sertifikat tanah kemudian dilanjutkan dengan dibagi menjadi 4 dusun. Kesiapan dan kesigapan panitia penyelenggara pimpinan Pak Trianto menjadi kunci kesuksesan acara ini. Dukungan dari masyarakat RW 5 khususnya menjadikan acara sangat meriah dan teratur. Demikianlah segala kegiatan kalau disengkuyung bersama akan berhasil baik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *