Menu Close

Sabtu, 29 Agustus Kalika Mandiri mengirimkan formulir pendaftaran lomba Festival Desa Lestari (FDL) Tahun 2020. Lomba FDL adalah lomba yang diselenggarakan oleh Dispermasdesdukcapil Propinsi Jawa Tengah yang bekerjasama dengan Business Watch Indonesia (BWI). Lomba ini dilaksanakan dari bulan Juli s/d Desember dengan proses pendaftaran online via email atau whatsapp dengan terlebih dulu mengisi kuosioner yang dapat diunduh di https://tanilink.com. Dan lomba ini terbuka bagi seluruh elemen di desa, seperti BUMDesa atau kelompok masyarakat. Pemenang lomba FDL akan mendapatkan hadiah 10 juta rupiah.

Tak ingin menyiakan kesempatan, Kalika Mandiri mendaftarkan diri pada lomba FDL dengan mengambil tema “BUMDes Sebagai Pendorong Ekonomi Desa”. Dengan berbekal cepatnya perkembangan usaha KM Mart dan dukungan masyarakat terhadap usahanya, Bapak Sumarno yakin Kalika Mandiri dapat lolos seleksi. Apabila lolos seleksi, Kalika Mandiri akan kedatangan tim dari Tanilink TV untuk wawancara dan pendokumentasian kegiatan usaha BUMDesa.

Keterbukaan lomba tentu akan meningkatkan persaingan antar peserta, apalagi didalam surat yang dikirimkan oleh Kepala Dispermasdesdukcapil Propinsi Jateng, setiap kabupaten diharuskan mengirimkan peserta lomba minimal 3 peserta. Meskipun demikian, kita tetap optimis jadi pemenang, dan kita optimis BUMDes akan sukses untuk meningkatkan kegiatan perekonomian yang ada di desa dengan dukungan dari seluruh komponen masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *