Menu Close

Rabu sore 2 September sembako JPS Kabupaten tahap 3 sebanyak 362 paket telah diterima oleh Pemerintah Desa Kalikajar dalam 2 kali pengiriman. Pengiriman pertama berupa paket sembako didalam kardus coklat, dan pengiriman kedua berupa telor yang dibungkus dalam mika. Walaupun pada saat penurunan paket dalam kondisi gerimis, tapi Alkhamdulillah paket sembako dapat diterima dalam keadaan baik dan disimpan di kantor Kepala Desa Kalikajar.

Paket sembako tersebut rencananya akan dibagikan esok pagi dari jam setengah 8 s/d setengah 12. Untuk undangannya dikirimkan kepada Ketua RT hari ini agar diteruskan kepada penerima. Kepada penerima, jangan lupa besok memakai masker pada saat pengambilan dan membawa KTP. Untuk menghindari kerumunan, dalam waktu 3 jam akan dibagi waktunya yaitu dalam 1,5 jam dibagikan untuk kpm dari Dusun 1 dan 2, dan 1,5 jam berikutnya dibagikan kepada kpm dari Dusun 3 dan 4.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *